Model Gaya Rambut Slicked Untuk Anak Muda

Model Gaya Rambut Slicked Untuk Anak Muda - Rambut menjadi bagian tubuh yang menyita banyak perhatian bagi anak mda. Model gaya rambut yang keren dan kekinian membuat anak-anak muda semakin keren dan percaya diri saat berhadapan dengan banyak orang. Banyak pula dari mereka yang berlomba-lomba tampil dengan gaya rambut terbaik saat ini.


Jika dilihat dari perkembangan fashion saat ini, banyak sekali model gaya rambut yang cocok untuk anak muda. Baik itu yang simple, rapi, maupun maskulin. Salah satunya adalah model gaya rambut slicked. Model rambut ini khas sekali dengan potongan rambut tipis pada bagian kanan dan kiri rambut. Sedangkan di bagian tengah, hanya disisakan sedikit rambut.

Model gaya rambut sliced memiliki beberapa jenis model. Diantaranya adalah:

Model Gaya Rambut Slicked Untuk Anak Muda

1.    Model gaya rambut slicked back under cut

Model gaya rambut ini merupakan perpaduan antara model slicked dengan under cut. Seperti yang telah diketahui bersama, model under cut khas sekali dengan potongan rambut bagian samping dan belakang yang tipis hingga 1 cm sedangkan bagian atas atau tengahnya dibiarkan agak panjang. Model ini banyak sekali digunakan anak muda yang sering nongkrong di cafe atapun atlet-atlet.

2.    Model gaya rambut slicked back hair cut

Seperti namanya, model gaya rambut slicked back haircut ini menyuguhkan potongan rambut yang rapi dan tipis. Potongan rambut ini pun membuat penampilan anak muda semakin fresh dan berjiwa muda.

3.    Model gaya rambut classic slick back

Model gaya rambut slicked back ini sangat klasik. Walaupun demikian, gaya rambut ini juga keren jika digunakan oleh anak muda. Tentu gaya klasik ini akan membuat rambut kamu lebih rapi dan maskulin. Gaya ini simple dan sama dengan gaya rambut biasa lainnya. Hanya saja, potongan rambut bagian samping berbeda dengan bagian tengah atau belakang.

4.    Model gaya rambut short slick back

Bagi kamu yang memiliki rambut pendek, model gaya rambut short slicked bisa kamu coba. Selain simple dan keren, gaya rambut ini juga banyak digunakan anak muda yang masih bersekolah atau kuliah.

5.    Model gaya rambut semi slick back

Moel gaya rambut ini merupakan perpaduan antara model gaya rambut sliked dengan model gaya rambut lainnya. Baik itu buzz cut, under cut, top knot, dan yang lainnya. Model ini bisa kamu sesuaikan dengan gaya rambut lainnya. Sesuaikan gaya rambut ini dengan aktivitas harianmu.

6.    Model gaya rambut slicked back klimis

Model gaya rambut slicked back klimis membuat rambut kamu terlihat rapi dan maskulin. Kamu bisa menggunakan pomade untuk membuat rambut klimis. Bisa juga menggunakan minyak rambut atau apapun. Model gaya rambut ini sangat digandrungi oleh anak muda yang suka dengan gaya rambut rapi namun tetap keren dan menyenangkan.

Keenam jenis model gaya rambut slicked di atas bisa kamu coba untuk gaya rambut terbarumu. Kamu juga bisa mengkreasikanya dengan model gaya rambut lainnya. Kamu bebas memilih gaya rambut yang kamu suka.

Semua anak muda pasti menginginkan penampilan terbaiknya. Tak ada yang tak ingin tampil keren dan menarik termasuk kamu bukan? Nah, tak ada salahnya kamu mencoba model gaya rambut di atas.  Pilih mana yang sesuai dengan karaktermu.

Semoga artikel sederana mengenai model gaya rambut slicked untuk anak muda ini bermanfaat untukmu dan terima kasih telah menyimaknya.

0 Response to "Model Gaya Rambut Slicked Untuk Anak Muda"

Posting Komentar